Rembang, Mmcnews – Pembangunan pelebaran dan pengaspalan jalan raya sarang- bonjor, dengan nilai kontrak kurang lebih 13 milyar tersebut menemui kendala terkait kios kios bangunan liar yang berdiri dibatas lahan PU yang lebarnya kurang lebih 5 meter dari bibir jalan. Paket proyek tersebut merupakan satu dari beberapa proyek yang mendapatkan perpanjangan waktu sampai 50 hari. Progres pembangunan sudah mencapai kurang lebih 80%.
Muklisin Kontraktor pembangunan jalan saat ditemui awak media menjelaskan, kegiatan pembangunan proyek tersebut tinggal sedikit pemasangan U-dit dan pemadatan di beberapa ruas jalan antara lain depan pasar Sarang dan depan SMP Sarang. Setelah itu tinggal pekerjaan pengaspalan.
“Pekerjaan pembangunan sudah mencapai kurang lebih 80 persen tinggal tunggu aspal yang sampai sekarang belum juga bisa di datangkan, padahal material sudah siap semua. Dan terkait pembongkaran bangunan kios kios liar akan di kerjakan jika proyek jalan sudah selesai.” jelasnya. Kamis (26/01/23) siang.