Rudy berharap audiensi ini dapat memberikan dukungan penuh kepada masyarakat dan mendorong penyampaian aspirasi mereka. Dalam kesempatan ini, perwakilan masyarakat adat yang hadir antara lain Haryston Gebed Phete dan Sinta Gebze dari Suku Malind Makleuw, Vincent Kwipalo dari Suku Yei, Simon Petrus Balagaize dari Forum Masyarakat Adat Malind Kondo Digoel, Johnny Teddy Wakum dari Solidaritas Merauke, Pastor Pius Manu Pr. dari Komisi Keadilan dan Perdamaian Keuskupan Agung Merauke, Frangki Samperante dari Yayasan Pusaka, serta Ambrosius Mulait sebagai dokumentasi.
Audiensi ini diharapkan dapat menjadi langkah positif untuk menyampaikan aspirasi masyarakat dan memastikan bahwa program pemerintah berjalan seiring dengan kepentingan dan hak masyarakat setempat.