
Menurutnya, dari 20 Warga Binaan yang melakukan tes, keseluruhannya menunjukkan hasil negatif. Artinya bahwa tidak terdapat resiko penularan HIV pada mereka.
“Dari tes yang dilakukan terhadap 20 orang Warga Binaan, semuanya menunjukkan hasil negatif. Alhamdulillah, tidak ada yang terindikasi HIV,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Agus mengatakan bahwa kegiatan tersebut juga sebagai wadah untuk melakukan edukasi dan sosialisasi tentang bahaya HIV dan cara pencegahannya.
“Hal ini penting untuk menambah wawasan mereka (Warga Binaan), agar dapat menjaga diri dari segala hal yang dapat menyebabkan terjangkitnya HIV,” pungkasnya.
Sumber berita Humas Lapas Banyuwangi














