Sementara itu, Bupati Boven Digoel Hengky Yaluwo dalam sambutannya mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat Boven Digoel dalam Pemilu 2024 yang lalu. Bupati Hengky menekankan bahwa anggota DPRK yang terpilih memiliki tanggung jawab besar sebagai wakil rakyat. “Menjadi anggota DPRK bukanlah tugas yang mudah. Tanggung jawab untuk mengawal dan memperjuangkan kepentingan masyarakat, serta mendukung pembangunan yang berkelanjutan, harus dijalankan dengan integritas, dedikasi, dan komitmen yang tinggi,” ujar Hengky.
Bupati juga menekankan pentingnya sinergi antara anggota DPRK yang baru dilantik dengan Pemerintah Daerah. “Kami berharap anggota DPRK yang baru dapat bekerja sama dengan Pemerintah Daerah dalam merumuskan kebijakan yang akan meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat serta mewujudkan visi dan misi Kabupaten Boven Digoel,” tutup Bupati Hengky Yaluwo.
Dari 20 anggota DPRK Boven Digoel yang terpilih, hanya 19 orang yang dilantik pada acara tersebut. Satu anggota DPRK lainnya belum dapat dilantik karena adanya masalah administrasi yang harus diselesaikan terlebih dahulu. Pihak terkait menyatakan bahwa masalah tersebut berkaitan dengan kelengkapan dokumen administrasi calon anggota yang bersangkutan. Oleh karena itu, proses pelantikannya akan dijadwalkan kembali setelah masalah administrasi tersebut selesai.
Meskipun hanya 19 anggota yang dilantik pada hari itu, hal ini tidak mengurangi esensi dari pelantikan yang berlangsung. Para anggota DPRK yang telah dilantik diharapkan segera melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan komitmen tinggi dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat dan membangun daerah. ***















