Blitar ] MMCNEWS.ID – Polres Blitar, Sebagai wujud kepedulian terhadap anggota, Kapolres Blitar AKBP Leonard M Sinambela S.H.,S.I.K.,M.H bersama PJU Polres Blitar melaksanakan Silaturahmi/ menjenguk anggotanya yang sedang sakit menahun dan tidak bisa melaksanakan Dinas, Jumat 19 Maret 2021 Pukul 10.00 wib.
Kapolres Blitar AKBP Leonard M Sinambela, mengatakan, bahwa Silaturahmi terhadap anggota yang sakit menahun Karena mengalami (Laka saat bertugas) dan tidak dapat menjalankan Dinas, Kapolres Blitar mengatakan ke 2 anggotanya yang mengalami sakit menahun tersebut yakni Bripka Agus Siswanto almat Jl.Widas Perum Griya Sakinah Pakunden Kecamatan Sukorejo Kota Blitar dan Brigadir Andri Yuliastono alamat Desa Papungan Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar, Kapolres Blltar bersama PJU Polres Blitar dalam kesempatan tersebut memberikan tali asih dan bantuan berupa sembako kepada ke 2 anggotanya yang menderita sakit menahun.
Kami dari Polres Blitar mendoakan agar ke 2 anggota yang menderita sakit segera sembuh dan dapat beraktfitas seperti sedia kala ucap Kapolres Blitar AKBP Leonard M Sinambela S.H., S.I.K.,M.H.
Kapolres menambahkan bahwa apa yang kami lakukan sebagai dukungan moril dan wujud kepedulian serta kebersamaan baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam hubungan kekeluargaan. Jadi apabila ada anggota sakit kita kunjungi dan berikan motifasi agar cepat sembuh, Kita ini adalah keluarga besar, di rumah saya punya keluarga dan di kantor saya punya banyak anggota. Itulah keluarga besar saya papar Kapolres Blitar.















