Report : Ratri/Diana/Rizka
Editor : Didik Sap
Malang – mmcnews.id Personel Koramil 0818/20 Tajinan ,Perangkat desa Tangkilsari dan Masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong Jumat bersih sepanjang jalan kanan kiri masuk desa Tangkilsari, Kec. Tajinan Kab. Malang. Jumat (26/02/21).
Kegiatan ini bertujuan untuk membersihkan lingkungan Desa dari berbagai kotoran yang mengurangi keindahan Desa, dengan adanya kegiatan ini nantinya para penduduk desa terjaga kesehatannya dan terhindar dari segala penyakit.
Terlebih adanya pandemik covid 19 ini, kebersihan lingkungan sangatlah penting agar di lingkungan tersebut bisa mengahsilkan udara yang bersih dan sehat, tentunya juga dapat menambah segar mata yang melihat.















