Viral  

Ngopi Bareng, Kapolres Bojonegoro Sampaikan Trima Kasih Pada Awak Media

Bojonegoro – Polres Bojonegoro menggelar kegiatan Ngopi Bersama Media (Piramida) yang dikemas dengan lomba memancing yang melibatkan awak media Pokja Polres Bojonegoro, sebagai upaya untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antara Kepolisian dan media massa. Piramida ini digelar di kolam pancing Sat Samapta, Sabtu (25/1/2025).

Piramida ini dihadiri Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, S.H., S.I.K., M.Si, Wakapolres, para pejabat utama serta awak media baik elektronik, cetak, online yang tergabung Pokja Polres Bojonegoro.

Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, S.H., S.I.K., M.Si., dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh awak media yang telah turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

“Kami berharap kegiatan ini dapat semakin meningkatkan kolaborasi dan sinergi yang baik antara Polres Bojonegoro dan rekan-rekan wartawan dalam menyampaikan informasi yang akurat, sehingga dapat menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat dengan lebih efektif,” ujarnya.

  Bangun Pendekatan Persuasif, Kalapas Banyuwangi Sapa Warga Binaan

Kapolres juga menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi ajang untuk lebih dekat dengan rekan-rekan media.

Lebih lanjut, AKBP Mario mengungkapkan bahwa sinergi antara Polres Bojonegoro dan awak media telah memberikan kontribusi yang besar dalam upaya menjaga ketertiban dan menyampaikan informasi yang benar kepada publik.

“Polres Bojonegoro tidak akan pernah dikenal atau dihargai atas prestasi dan capaian yang kami raih tanpa bantuan dari rekan-rekan media. Berkat tulisan dan pemberitaan media, masyarakat jadi mengetahui kinerja Polres Bojonegoro dalam menjalankan tugas,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan