Pemkab Kucurkan Intensif untuk Guru TPA dan Marbot serta Modin

  • Bagikan

Agus menekankan bahwa pemberian insentif ini bukan sekadar bantuan finansial, melainkan bentuk penghormatan atas dedikasi. Guru TPA/TPQ, yang menjadi kelompok penerima terbesar (4.741 orang), dinilai memiliki peran vital dalam membangun fondasi karakter generasi muda Bojonegoro sejak dini. Juga peran marbot dan takmir yang memastikan rumah ibadah tetap nyaman dan menjadi pusat pembinaan umat. Kehadiran modin perempuan dan jamaah tahlil juga menjadi bagian tak terpisahkan dari struktur sosial yang menjaga tradisi dan kerukunan warga.

Agus Anshori juga memastikan bahwa seluruh proses pencairan dilakukan melalui sistem perbankan guna menjamin ketepatan sasaran dan transparansi. “Para penerima dapat memanfaatkan insentif ini untuk membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari, sehingga semangat dalam melayani masyarakat tetap terjaga,” terangnya. Ia menegaskan, insentif ini juga akan diberikan di tahun 2026 ini

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan