Esok harinya korban melapor kejadian tersebut ke Mapolsek Sarang, di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) yang ditangani langsung oleh Aipda Karyanto, yang kemudian dilakukan pengecekan di tempat kejadian perkara (Olah TKP).
Kanitreskrim Polsek Sarang Aiptu Zainal Abidin kepada awak media di dalam ruangan kantornya mengatakan, pihaknya tetap akan melakukan penelusuran terkait tossa milik warga yang terbakar dan akan mengembangkan ke penyelidikan.
“tetap akan kita lakukan penyelidikan, mengenai sebab kejadian terbakarnya tossa ini, apa ada unsur kelalaian, unsur kesengajaan, dan unsur yang lain, ini PR buat saya.” kata Aiptu Zainal Kanitreskrim Polsek Sarang. Jumat (25/3/22)
Dengan kejadian terbakarnya tossa tersebut, korban sangat terpukul dan shock, karena tossa tersebut adalah kendaraan buat mata pencaharian setiap hari, kerugian korban di tafsir mencapai Rp.6.000.000,- (Enam juta Rupiah) untuk biaya memperbaiki tossa kembali seperti semula. dan korban berharap Polisi bisa mengungkap kejadian ini yang sebenarnya. (red)















