2 Pegawai Bukit Asam Dianugerahi Tanda Kehormatan dari Presiden Jokowi

  • Bagikan

Jakarta – MMCnews.id_ 17 Agustus 2022 – Dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif atas nama Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya kepada pegawai di lingkungan Kementerian ESDM dan BUMN di sektor energi.

Dalam kesempatan ini, dua pegawai PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memperoleh Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya. Mereka adalah VP Perawatan Alat Produksi & Penunjang Tambang Slamet Widodo dan VP Pengelolaan Lingkungan & Penunjang Tambang Amarudin.

Satyalancana Wira Karya diberikan karena mereka dinilai berjasa dalam memberikan dharma baktinya yang besar pada bangsa dan negara Indonesia dalam bidang pertambangan, sehingga bermanfaat bagi lingkungannya dan dapat dijadikan teladan bagi orang lain.

Tanda Kehormatan diberikan pada Slamet Widodo karena prestasinya dalam inovasi pemanfaatan teknologi digital. Sedangkan Amarudin berhasil menerapkan Green Mining System.

“Kami bangga atas pencapaian kedua insan PTBA ini. Sebuah dedikasi yang harus diteladani. Diharapkan prestasi mereka dapat menginspirasi insan PTBA lainnya,” kata Direktur Utama PTBA, Arsal Ismail.

Widodo meraih Satyalancana Wira Karya karena inovasi optimasi dan integrasi Coal Handling Facility (CHF) System melalui penerapan teknologi industri 4.0 di PTBA.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan