Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro hadiri RKPD Tahun 2027

  • Bagikan

Bojonegoro — Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik (FKP) Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2027, di Ruang Pertemuan Angling Dharma, Jln Mastumapel, Bojonegoro, Jawa Timur. Jum’at (23/01/2026).

Kegiatan ini menjadi tahapan awal strategis dalam penyusunan arah pembangunan daerah yang partisipatif dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.

Forum dihadiri Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, Wakil Bupati Nurul Azizah, Ketua DPRD Kabupaten Bojonegoro, Sekretaris Bappeda Provinsi Jawa Timur, Sekda Kabupaten Bojonegoro, jajaran OPD, Forkopimda, akademisi, tokoh masyarakat, dunia usaha, ormas, NGO, organisasi perempuan dan pemuda, serta media.

Dalam sambutannya, Bupati Bojonegoro Setyo Wahono menegaskan bahwa FKP menjadi ruang penting untuk menyelaraskan aspirasi masyarakat dengan kebijakan pembangunan daerah.

“RKPD 2027 harus disusun secara inklusif, mendengar aspirasi masyarakat sejak awal, dan menjadi fondasi kuat bagi pembangunan Bojonegoro di tahun-tahun berikutnya,” tegasnya.

*Tema dan Fokus Pembangunan 2027*

Tema pembangunan Kabupaten Bojonegoro Tahun 2027 diarahkan pada :

“Penguatan Pelayanan Dasar yang Difokuskan pada Infrastruktur dan Layanan Dasar serta Fondasi Pembangunan sebagai Prasyarat Kemajuan di Tahun-Tahun Berikutnya.”

*Fokus perencanaan meliputi :*

– Pengentasan kemiskinan
– Penurunan stunting
– Ketahanan pangan
– Pengendalian inflasi
– Digitalisasi layanan
– Kebencanaan
– Reformasi birokrasi

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan