Diduga Rasa Cemburu, Pria Tega Tikam Korban Hingga Tewas

  • Bagikan

SIDOARJO | MMCJATIM – Diduga cemburu melihat istrinya dibonceng oleh W.M.O, 26 tahun, pria A. P, 29 tahun, asal Probolinggo Jawa Timur, menusuk punggung serta perut bagian bawah menggunakan pisau sangkur yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

Kejadian tersebut terjadi pada Kamis, 29 Agustus 2024, sekira pukul 23.45 WIB di Jalan Cendrawasih, Dusun Kepuh, Desa Betro RT 16 RW 8, Kelurahan Betro, Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Christian Tobing, Rabu (2/10/2024).

Menurut Kapolresta, saat itu tersangka bersama anaknya sedang menunggu istrinya P.L belum pulang bekerja, kemudian melakukan pengecekan ke tempat kerja istrinya, namun tidak ketemu karena tempat kerjanya sudah tutup.

Sekitar pukul 23.45 WIB sewaktu tersangka telah berada di rumah, ia mendengar suara sepeda motor yang hendak berhenti, kemudian tersangka keluar rumah dan melihat istrinya pulang dibonceng oleh korban M.W.O, melihat hal tersebut tersangka marah dan mendatangi keduanya.

Tersangka menanyakan identitas korban, namun justru menanyakan balik identitas tersangka. Saat itu tersangka menjelaskan kepada korban jika dirinya adalah suami dari orang yang korban bonceng.

Mendengar hal tersebut korban langsung melarikan diri menggunakan sepeda motor, kemudian tersangka meneriaki korban maling. Sontak orang-orang yang berada di warung kopi dekat kos tersangka menghentikan korban.

Saat sudah berhenti tersangka mendatangi korban yang sudah dikerubungi warga serta Sdr. Y (kakak tersangka) dan dijelaskan kepada warga jika ini sebenarnya perkara rumah tangga dan mengajak korban ke rumah kos. Setibanya di rumah kos terjadi perundingan dan terjadi kesepakatan untuk meluruskan permasalahan di rumah korban.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan