Hebat ! Satu Hafidz dan Dua Juara Pencak Silat Remaja Magetan Berhasil Lolos Jadi Anggota Polri Jalur Rekruitmen Proaktif Bintara Polri T.A.2022

  • Bagikan

Lebih lanjut Kabag SDM menjelaskan jika 3 remaja dari Kabupaten Magetan yang berhasil lolos rekruitmen Pro Aktif Bintara Polri TA 2022 tersebut melalui kategori Talent Scouting atau pencarian bakat.

“Dari Magetan ada 3 remaja yang lolos jadi Calon Siswa Bintara Polri tahun 2022 melalui rekruitmen Pro Aktif yaitu 1 hafidz dan 2 juara pencak silat,” tambahnya.

Tiga remaja dari Kabupaten Magetan yang lolos jadi Calon Siswa Bintara Polri tahun 2022 melalui rekruitmen Pro Aktif adalah Dheryl Andhika Septian remaja dari Desa Panggung Barat Magetan Hafidz Al-Qur’an 30 juz dari Ponpes Tebu Ireng Jombang. Yushof Riski pelajar SMAN I Maospati dan Septi Leni C pelajar SMAN I Barat merupakan atlet juara pencak silat.

Kabag SDM Polres Magetan juga mengajak kepada seluruh pemuda pemudi Magetan yang telah memenuhi syarat agar mengikuti penerimaan Polri tahun 2022 baik AKPOL, Bintara dan Tamtama. Pihaknya memastikan jika masuk Polri -GRATIS- sesuai moto penerimaan Polri BETAH (Bersih – Transparant – Akuntabel – Humanis).

Sementara itu di tempat terpisah, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto membenarkan adanya tiga orang remaja dari Kabupaten Magetan yang lolos jadi Anggota Polri melalui Jalur Rekruitmen Proaktif Bintara Polri T.A.2022.

“Iya, ada 3 0rang yang satu Hafidz dan yang dua orang juara Nasional pencak silat,”tutup Kombes Pol Dirmanto,Kabid Humas Polda Jatim. (503m)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan