Hut RI Ke-77 Pemdes Ujanmas Lama Adakan Lomba Hias Kampung

  • Bagikan

Ujanmas Lama, Muara Enim – MMCnews.id_ Republik Indonesia merayakan hari kemerdekaan yang ke-77 tahun. Pada momen ini ada yang lain di hari kemerdekaan khususnya Desa Ujanmas Lama. Jumat(19/08/2022)

Momen hari kemerdekaan identik dengan berbagai perlombaan 17 Agustusan yang diselenggarakan oleh warga Indonesia. Biasanya perlombaan 17 Agustusan diselenggarakan oleh Desa di satu lokasi, lain kali ini, Warga Desa Ujanmas Lama Sangat antusias selain Pemerintah Desa ,karang taruna masyarakatpun turun kelapangan guna mempercantik Kampung Mereka.

Tak terkecuali, Kampung 4,5 sampai 9 Desa Ujanmas Lama Kabupaten Muara Enim. turut mengadakan berbagai kegiatan diantaranya lomba hias Kampung guna memeriahkan hari kemerdekaan Hut RI ke-77 ini.

Salah satu Masyarakat (Deki) Kampung 4 Grogol Jaya menyampaikan kegiatan ini murni kebersamaan dalam rangka memperingati dan memeriahkan HUT Republik Indonesia ke 77 tahun 2022 dilingkungan Kampung 4 Grogol Jaya, Ujanmas Lama Kabupaten Muara Enim.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan