PKS Polres Lahat Siap BerKompetisi Kejuaraan Kapolda Cup Tahun 2025

  • Bagikan

MMCNews, Lahat Sumael : 14 Oktober 2022025.

Dengan penuh semangat dan rasa bangga, Kapolres Lahat AKBP Novi Edyanto SIK.MK, yang di dampingi Waka Polres Kompol Liswan Nurhapis SH, Kabag Ops Kompol Toni Arman SH.MSi, Kasat Lantas Iptu Dr.Jhoni Albert SH.MH,MSi,MM Lahat hari selasa 14 oktober 2025 menggelar acara pelepasan kontingen Patroli Keamanan Sekolah (PKS) yang akan mewakili Polres Lahat dalam ajang bergengsi Kapolda Cup. Acara ini menjadi momen penting bagi para siswa-siswi terpilih yang akan berkompetisi membawa nama baik sekolah, Polres, dan daerah mereka ke tingkat yang lebih tinggi.

PKS merupakan wadah pembinaan karakter dan kedisiplinan generasi muda, khususnya dalam hal kepemimpinan, tanggung jawab, serta keterampilan berlalu lintas. Keikutsertaan dalam Kejuaraan Polda Cup bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga bentuk nyata kontribusi pelajar dalam mendukung ketertiban dan keamanan lingkungan sekolah maupun masyarakat.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan