SIDOARJO | MMCNEWS – Menerima kunjungan siswa-siswi PG dan TK Amaliyah, Jumat (4/10/2024) di Polresta Sidoarjo, anggota Satlantas Polresta Sidoarjo dengan riang mengajak berkeliling mako.
Tidak hanya mengenalkan tugas-tugas kepolisian, anggota Satlantas Polresta Sidoarjo kemudian mengajak anak-anak pelajar ke gedung Satlantas. Untuk diajak bermain serta mengedukasi mereka tentang peraturan tertib berlalu lintas.
Seperti ditunjukan Ipda Liana tentang rambu-rambu lalu lintas kepada siswa-siswi PG dan TK Amaliyah. “Lampu merah ini pengendara harus berhenti ya adik-adik, dengan mengerti dan mematuhi peraturan tertib berlalu lintas maka dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas. Mari bersama jadi pelopor keselamatan berkendara di jalan raya,” jelasnya.















