Jelang Misa Natal, Polres Jombang Lakukan Sterilisasi Gereja

  • Bagikan

Dikatakan oleh Iptu Kasnasin, proses sterilisasi mencakup pemeriksaan detail di dalam dan sekitar area Gereja dengan menggunakan peralatan metal detector. Tim juga memastikan semua area penting, termasuk altar, ruang jemaat dan akses masuk, dalam kondisi aman.

“Kami ingin memastikan setiap Gereja yang ada di Polres Jombang bebas dari potensi ancaman dan jemaat bisa menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

Selain sterilisasi, Polres Jombang juga menempatkan personel di setiap gereja yang akan menggelar ibadah Natal dengan melibatkan sinergi antara TNI-Polri dan elemen masyarakat.

Kasihumas Polres Jombang menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan apabila mengetahui hal-hal yang mencurigakan untuk melaporkan kepada petugas Kepolisian melalui Call center 110 atau menghubungi WhatsApp Kandani 081323332022.

“Dengan langkah-langkah preventif ini, diharapkan perayaan Natal 2024 di wilayah Jombang dapat berlangsung dengan aman, damai dan tertib,” pungkas Iptu Kasnasin.

Reporter: Jum

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan