MMCNEWS.ID | Kepala Desa Curahmalang, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Hj. Eni Sulciantin melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan (1) satu perangkat desa baru. Yakni, Wuad Hasan (37) sebagai Kepala Dusun Besuk.
Dalam prosesi acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pada malam ini di hadiri oleh Camat Heru Cahyono, bersama sekcam Haris Handayani dan Muh Rizal, Kapolsek Iptu Bagus Tejo Purnomo, Danramil Kapten Inf Suwarno, Panitia Pemilihan Perangkat Desa, Ketua BPD, Tokoh Masyarakat, RT, RW, dan seluruh perangkat desa, KUA, Tokoh Agama dan keluarga perangkat yang dilantik. Selasa (12/11/2024).
Sebelum acara pelantikan dimulai dilakukan pembukaan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan oleh Kepala Desa Curahmalang, Hj. Eni Sulciantin, sekaligus Pengambilan Sumpah dan pembacaan naskah pelantikan.
Setelah itu Kepala Desa Curahmalang, Hj. Eni Sulciantin dalam sambutannya menyampaikan, “terima kasih atas kehadirannya semua para tamu undangan dan juga kepada tim seleksi yang sudah bekerja dengan sebaik baiknya dari tahapan demi tahapan mulai dari CHAT sampai wawancara, maka sampai pada malam ini Selasa tanggal 12 November saudara Wuad Hasan resmi dilantik menjabat sebagai Kepala Dusun Besuk.
Saya ucapkan selamat kepada saudara Wuad Hasan yang baru saja dilantik dan diambil sumpahnya, Tugas saudara setelah dilantik menjadi Kepala Dusun Besuk adalah membantu Kepala Desa dalam pelaksanaan tugas di pemerintahan desa, serta saudara harus bertanggung jawab penuh kepada Kepala Desa, sesuai dengan tugas pokok dan fungsi saudara selaku kepala wilayah Dusun Besuk”, ujarnya.















