Memastikan Kualitas di Lapangan, Upaya Wakil Bupati Jombang Mengawal Kesiapan Layanan Kesehatan dan Infrastruktur Kota

  • Bagikan

MMCNEWS.ID | Komitmen Pemerintah Kabupaten Jombang untuk mengutamakan kualitas pelayanan publik dan optimalisasi infrastruktur kota bukan sekadar janji, melainkan tindakan nyata. Senin (17/11/2025), Wakil Bupati Jombang, Salmanudin, yang akrab disapa Gus Wabup, memimpin inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah proyek vital.

Langkah ini menegaskan keseriusan pemerintah daerah dalam memastikan anggaran tersalurkan efektif dan setiap pembangunan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.

​Kunjungan perdana rombongan, yang turut didampingi Asisten Administrasi Umum Setdakab Jombang Syaiful Anwar, Staf Ahli, Inspektorat, dan Kepala OPD terkait, langsung tertuju ke Puskesmas Jelakombo.

Fasilitas kesehatan ini mencatatkan kecepatan pembangunan yang impresif, rampung tepat waktu pada 18 Agustus 2025, hanya dalam enam bulan sejak dimulai pada Februari 2025.

  Data Tak Pernah Tiba, Mengurai Akar Masalah Transparansi DLH Jombang

​Saat ini, Puskesmas Jelakombo telah memulai pelayanan perdana sejak 6 Oktober 2025. Di lokasi, Gus Wabup Salmanudin meninjau langsung kondisi fisik bangunan dan memastikan seluruh sarana prasarana telah berfungsi penuh.

​”Kami sidak kualitas dan struktur bangunan. Jika ada keluhan, seperti bangunan bocor atau ada kerusakan, harus segera lapor. Karena, puskesmas adalah ujung tombak kesehatan masyarakat,” tegas Gus Wabup Salmanudin, menekankan pentingnya kelayakan infrastruktur demi pelayanan optimal.

​Evaluasi menyeluruh terhadap kesiapan sarana dan prasarana dilakukan untuk menjamin pelayanan kesehatan kepada masyarakat Jombang dapat berjalan secara maksimal.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan