MMCNEWS.ID | Penghujung tahun 2024 Selasa (31/12/2024) menjadi hari spesial Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ploso Jombang, sebab memperingati Hari Ulang Tahunnya ke-13. Peringatan HUT ke-13 yang dilaksanakan di area parkir RSUD Ploso dihadiri tamu-tamu spesial antara lain Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang Agus Purnomo S.H., M.Si., Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. Purwanto, M.KP, Kepala Dinas Kesehatan dr. Hexawan Tjahja Widada, M.KP., Camat Ploso, Segenap Kepala Puskesmas Lingkup Kecamatan Ploso, Forkopimcam Ploso, dan tamu undangan lainnya.
Sekdakab Jombang Agus Purnomo mewakili Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo selain memberikan ucapan selamat kepada jajaran keluarga besar RSUD Ploso Jombang juga memberikan motivasi agar karyawan karyawatinya meningkatkan kompetensi mengimplementasikan ASN BerAKHLAK dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Semoga di usia yang ke-13 ini, RSUD Ploso semakin maju, semakin unggul, dan terus memberikan kontribusi yang besar bagi pelayanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Jombang. Keberadaan RSUD Ploso harus dapat menjadi solusi kesehatan yang mudah diakses dan dapat diandalkan oleh semua kalangan, tanpa terkecuali,” kata Sekdakab Jombang mewakili Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo.
Perlu diketahui, RSUD Ploso telah resmi berubah kelas dari RS tipe D menjadi tipe C per 3 Desember 2024. Pemkab Jombang berharap, perubahan tipe kelas ini dapat meningkatkan pendapatan RSUD Ploso dibarengi dengan peningkatan mutu dan peningkatan pelayanan rumah sakit.
“Saya berharap agar seluruh jajaran RSUD Ploso tidak berpuas diri dengan pencapaian ini, tetapi justru menjadikannya sebagai motivasi untuk terus bekerja lebih baik lagi, memberikan pelayanan yang semakin prima, ramah, dan professional,” tandas Sekdakab Jombang mewakili Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo.















