Para Pengusaha Karaoke Boven Digoel, Serahkan Kembali Miras kepada Distributor

  • Bagikan
Img 20240315 Wa0061 1

Oleh karena itu, sebelum risiko tersebut terjadi, mereka secara serempak memilih untuk mengembalikan miras kepada distributor. Lebih dari itu, para pengusaha karaoke juga memutuskan untuk tidak berjualan miras dalam sementara waktu, hingga Perda pengendalian dan pengawasan miras disahkan.

“Kami merasa perlu mengambil langkah preventif mengingat situasi yang tidak pasti terkait izin distributor miras yang biasa kami beli. Kami tidak ingin terlibat dalam masalah hukum yang bisa merugikan usaha kami. Oleh karena itu, kami lebih memilih untuk fokus pada kegiatan karaoke tanpa menjual miras,” ungkap salah satu pengusaha karaoke, Bapak Ricky.

Keputusan ini merupakan wujud dari kesadaran para pengusaha karaoke akan pentingnya kepatuhan terhadap regulasi serta komitmen mereka untuk menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Tanah Merah, Boven Digoel. Dengan demikian, mereka berharap pihak lain yang menjual miras dapat mengikuti langkah yang mereka ambil. Karena hal itu akan memberikan kontribusi positif bagi upaya pemerintah dalam pengendalian dan pengawasan miras, serta menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan aman bagi masyarakat. (Linthon)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan