Tim kemudian melakukan koordinasi intensif dengan Kementerian Sosial, Gubernur Jawa Timur, Dinas Sosial Provinsi, serta TP2GD dan TP2GN tingkat nasional.
Berbagai kegiatan telah dilakukan, seperti Sidang TP2GD Nganjuk dan TP2GD Jawa Timur, Seminar Daerah dan Nasional, serta penyerahan dokumen persyaratan lengkap—termasuk naskah akademik dan arsip pemberitaan dari media nasional.
“Kami juga sudah melakukan analisis kronologis dan kasus, serta melengkapi masukan dari Gubernur, TP2GD Jatim, dan TP2GN. Hari ini sidang TP2PN (Tingkat Nasional) sedang berlangsung, dan kami berharap hasilnya terbaik,” ujar Bupati dengan penuh harap.
Selain itu, kunjungan lapangan dan verifikasi data juga tengah berjalan. Semua proses dilakukan sesuai prosedur, transparan, dan melibatkan banyak pihak.
“Sebagai Bupati Nganjuk, saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua pihak — mulai dari organisasi buruh Nganjuk, Jawa Timur, hingga tingkat nasional, TP2GD Nganjuk dan Jatim, Bu Gubernur, Pak Mensos, Wamensos, hingga Pak Presiden Prabowo. Semua berperan penting dalam perjuangan ini,” ungkapnya.
Ia menegaskan bahwa hasil akhir sepenuhnya diserahkan kepada Presiden Prabowo.
“Apapun hasilnya, kami bangga telah berjuang bersama. Bravo Buruh, Bravo Marsinah!” tutupnya penuh semangat.(my/red)











