SIAP CETAK GENERASI EMAS! Bupati Jombang ‘Wajibkan’ Air Minum Aman di Sekolah, Wanti-wanti Kualitas Demi Otak Cerdas Anak Bangsa

  • Bagikan
Oplus_131072

MMCNEWS.ID | Pemerintah Kabupaten Jombang bergerak cepat menyiapkan fondasi kesehatan bagi masa depan bangsa, selaras dengan visi Generasi Emas Indonesia 2045. Komitmen ini diwujudkan melalui dorongan tegas Bupati Jombang, Warsubi, untuk menggalakkan gerakan penyediaan akses air minum aman di lingkungan sekolah.

​Melalui Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Kencana Jombang, Pemerintah Kabupaten Jombang bertekad menyediakan layanan air minum yang aman dan berkualitas.

Langkah ini tidak hanya berfokus pada infrastruktur jaringan perpipaan, tetapi juga pada pengelolaan sumber air berkelanjutan dan penanaman kesadaran kolektif untuk menjaga lingkungan.

​​Dalam acara Sosialisasi Air Minum Aman Menuju Generasi Indonesia Emas pada Jumat (31/10/2025), Bupati Warsubi secara khusus meminta dukungan penuh dari jajaran pendidikan, terutama Kepala Sekolah SD dan SMP.

  Perhutani KPH Jombang Membangun Masa Depan Pendidikan, Dana TJSL Mengalir untuk TK Tunas Rimba di Nganjuk

Ketersediaan air minum aman ini dipandang sebagai investasi jangka panjang yang krusial.

​”Kualitas air minum yang terjamin berperan besar dalam menjaga kesehatan, mencegah stunting, serta mendukung tumbuh kembang anak-anak kita. Tanpa air minum yang aman, daya pikir dan produktivitas bisa menurun,” jelas Bupati Warsubi.

​Menurutnya, sosialisasi ini merupakan langkah vital untuk mencetak generasi yang cerdas, sehat, dan berdaya saing tinggi di tahun 2045.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan