Mmcnews. Palembang -SumSel : 05 Januari 2025.
Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Wartawan Online Provinsi  Sumatera Selatan  Rainaldy Stanza AZ beserta rombongan  baru baru ini menyambangi Kantor DPRD Provinsi Sumsel dalam rangka bersilaturahmi bersama Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan Andie Dinialdie, S.E., M.M. tepat nya berlangsung  di Ruang Kerja Ketua di Gedung DPRD Provinsi Sumatera Selatan

Acara silaturahmi tersebut hanya sebagian rombongan pengurus yang sempat hadir diantaranya Ketua IWO Sumatera Selatan Rainaldy Stanza AZ, wakil ketua A. Saepuloh, Bendahara Gus Munir, Dewan Etik IWO Sumsel Hasandri, kehadiran rombongan dari Pengurus Wilayah IWO Sumsel ini langsung disambut oleh Andie Dinildie, S.E., M.M  selaku Ketua DPRD Sumsel dari partai Golkar Dapil Sumatera Selatan 5. Rainaldy dalam paparannya menyampaikan bahwa pada tahun 2024 kemarin sudah melaksanakan munas Pengurus Pusat (PP) Ikatan Wartawan Online (IWO),  Alhamdulillah saya ditunjuk sebagai Ketua untuk Pengurus  Wilayah IWO Sumsel, ujar ” Rainaldy”
Kami berkomitmen untuk melaksanakan kerja jurnalistik yang bener-bener berkeadilan untuk kesejahteraan anggotanya, untuk kepengurusan saat ini berjumlah 20 orang kalau yang di wilayahnya ada 15 orang yang limanya berada di dewan kode etik, serta sudah tersebar beberapa kabupaten kota diantaranya di Kabupaten Lahat, Kabupaten Muara Enim, kami punya target Insyaallah di bulan april ini akan diadakan pelantikan Pengurus Wilayah IWO Sumsel,
Untuk itu kami mohon bantuan Ketua support dan dukungannya demi jurnalistik yang lebih maju lagi, kami juga mempunyai beberapa program ke depan terutama di bidang SDM untuk mengadakan pelatihan kawan-kawan Jurnalis untuk mengikuti uji kompetensi yang belum pernah tahu tentang dunia Jurnalistik, banyak sekarang ini cuma modal 10 ribu cetak ID card jadilah wartawan itu, itu yang akan kita benah.


							












