Mappi, Mmcnews — Kapolres Mappi Kompol Suparmin, S.IP., M.H memimpin langsung apel pemeriksaan kendaraan dinas milik personel di Lapangan Apel Mapolres Mappi, Selasa (20/01/2026).

Pemeriksaan difokuskan pada kondisi mesin, kebersihan kendaraan, serta kelengkapan administrasi seperti STNK dinas dan SIM pengendara. Seluruh kendaraan roda dua diperiksa satu per satu untuk memastikan kesiapan operasional dalam mendukung patroli dan pengamanan wilayah.
Kapolres menegaskan bahwa kendaraan dinas merupakan aset negara yang wajib dirawat dan dijaga dengan baik. Menurutnya, perawatan rutin penting agar kendaraan selalu siap digunakan, terutama dalam kondisi darurat.















